Jurusan Fisika FMIPA UNEJ berdiri sejak tahun 1997 dan setiap hari lahirnya selalu diperingati dengan diadakan kegiatan Dies Natalis. Kegiatan diagedakan rutin bertujuan untuk mempererat silahturahmi antar angkatan. Rangkaian acara tahun ini diikuti oleh angkatan 2019, 2020, 2021 dan angkatan 2022 yang merupakan mahasiswa baru. Ketua Himpunan Jurusan Fisika Fajri Prasetya mengatakan Dies Natalis merupakan acara puncak dari Physics Festival. “Panitia menyiapkan kegiatan ini dengan persiapan konsep, mekanisme kegiatan, agenda kegiatan, dan budget” ujarnya. Dies natalis Jurusan Fisika FMIPA 2022 mendapatkan sponsor penuh dari Nanovest.io. Nanovest.io adalah jasa investasi saham yang kredibel dan aman karena sudah terjamin dengan lisensi BAPEPPTI dan KOMINFO. Pembukaan acara dies natalis oleh Pembina HIMAFI Wenny Maulina, S.Si., M.Si dengan memotong nasi tumpeng sebagai simbolis. Selanjutnya dilakukan kegiatan senam pagi yang dipandu oleh panitia yang diikuti oleh mahasiswa fisika. Juga disuguhkan penampilan dari beberapa angkatan dan diakhir acara ditutup dari penampilan UKM TITIK. “Sangat meriah dan kondusif, karena mungkin sudah 3 tahun Dies Natalis Fisika tidak diselemggarakan karena efek pandemi covid serta penampilan dari UKMS TITIK juga meriah. Semoga kedepannya Dies Natalis Fisika banyak peserta yg datang dan memiliki konsep yang lebih berbeda.” pungkas Fajri.
Selain itu ada pengumuman lomba poster dan juga debat bahasa inggris serta Indonesia. Lomba poster Juara 1 dimenangkan Fajri Prasetya, Juara 2 Muhammad Ricy Romadhan dan Juara 3 Muhamad Syaiful Qisam. Lomba debat bahasa Indonesia, Juara 1 dimenangkan Tim E dari Angkatan 2019 yang beranggotakan Rahayu Widianingsih, Adila Ghulba Azkiya Zain dan M. Davan. Sedang Juara 2 diraih Tim B dari Angkatan 2020 beranggotakan Muhammad Ikbal Nur Dian Triatmojo, Ananda Sevtina Soewandi dan Andika Jaki, Juara 3 diraih TIM D dari Angkatan 2019 yang beranggotakan Diki, Nasrul dan Arya. Lomba debat bahasa inggris, Juara 1 dari Tim C atas nama iim musyarifah, risqillah aps dan desy putri, Juara 2 dari Tim B atas nama Agus Rahmatullah, Revia Ajeng R dan Ila Nur Alifah I dan Juara 3 dari Tim A atas nama Kamaliatun Nafisah, Desy Fitria Wulandari dan Aquila Barbie Aldebaran. (kontributor: Salsabilah)