Prestasi membanggakan diraih oleh duo mahasiswa Fisika Fakultas MIPA Universitas Jember yaitu Fatoni Firmansyah dan Rifang Pri Asmara berhasil meraih Juara 1 dalam Nucleon Physic Competition di kampus Universitas Malang (UM), 22 April 2018. Tim Fatoni dan Rifang meraih Juara 1 setelah mengikuti tiga tahap dalam ajang bergengsi tersebut dan berhasil mengalahkan tim dari Universitas Malang yang berada di posisi kedua dan ketiga. Kompetisi ini diikuti oleh 50 tim peserta yang bersal dari PTN dan PTS se-Jawa Timur. Pada saat kompetisi berlangsung, Rifang dan Fatoni mengikuti tiga tahap seleksi. Tahap pertama yang merupakan seleksi ujian tulis, keduanya mendapatkan skor tertinggi dan kemudian berhasil lolos di tahap berikutnya yaitu tahap semifinal. Tahap kedua merupakan tahap percobaan semacam pratikum merakit teleskop bintang. Saat tahap keda usai, Rifang dan Fatoni diumumkan berhasil untuk mau ke babak final bersama empat peserta lainnya yang berasal dari Universitas Malang (UM) dan ITS Surabaya. Skor yang didapat oleh tim rifang dan fatoni pada babak final cukup jauh dibanding Juara II yaitu 100 poin. Prestasi yang sangat bagus. Continue reading
All posts by yoyok
GUEST LECTURE : Aplikasi Komputasi Fisika Bebagai Bidang Penelitian Bahan Magnetik
Program studi Fisika FIMPA Universitas Jember meyelenggarakan Guest Lucture dan Workshop dengan mendatangkan pakar yaitu Bapak Dede Djuhana, M.Si,. Ph. D. dosen fisika UI serta lulusan S3 Chungbuk National University pada Jumat (27 April 2018). “Ada beberapa solusi untuk penyelesaian kasus fisika”, penjelasan awal presentasi Bapak Dede Djuhana pada Guest Lecture yang mengambil tema “Aplikasi Komputasi Fisika Bebagai Bidang Penelitian Bahan Magnetik”. Secara garis besar dipaparkan tetang kapan, apa, mengapa dan bagaimana penggunaan aplikasi komputasi fisika dalam berbagai bidang penelitian bahan magnet dan bagaimana menarik kesimpulan dalam tampilan gambar yang diteliti. Bapak Dede Djuhana mangungkapkan bahwasanya fisika komputasi banyak diterapkan dalam berbagai bidang, salah satunya dalam bidang penelitian bahan magnetik. Penelitian bahan magnetik pada bidang komputasi dapat menggunakan software yaitu aplikasi oommf, NMAG, dan juga vamphire. Aplikasi ini dapat menunjukkan arah spin, domain-domain magnetik atau dari bahan-bahan magnetik lainnya. Continue reading
Wakil Fisika FMIPA Lolos ON MIPA-PT Nasional 2018
Rifang Pri Asmara mahasiswa Program Studi Fisika FMIPA Universitas Jember Angkatan 2015 dan Landep Ayuningtias Program Studi Kimia FMIPA Universitas Jember Angkatan 2015 bersama M. Ali Hasan (FKIP) menjadi Finalis di ajang ONMIPA-PT Tingkat Nasional Tahun 2018 mewakili Universitas Jember. Bersama dengan 256 mahasiswa (64 mahasiswa per bidang) akan mengikuti seleksi ONMIPA-PT Tingkat Nasional Tahun 2018 yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Malang pada tanggal 4-7 Mei 2018 mendatang. Mereka sebelumnya telah lolos dalam pelaksanaan ONMIPA-PT Tingkat Wilayah I-XIV (14 Kopertis wilayah/regional) yang diadakan serentak di 17 (tujuh belas) kota/kabupaten pada tanggal 21-22 Maret 2018 yang lalu. TimONMIPA-PT Universitas Jember yang masuk pada Kopertis Wilayah VII Jawa Timur dilaksanakan di Universitas PGRI Adi Buana (UNIPA) Surabaya. Pada seleksi wilayah ini diikuti sebanyak 588 mahasiswa dari Perguruan Tinggi seluruh Jawa Timur, yang terdiri dari 40 Perguruan Tinggi Swasta dan 7 Perguruan Tinggi Negeri. Bidang Matematika menduduki peringkat pertama jumlah peserta total 221 peserta, kemudian bidang Biologi 155 peserta, bidang Kimia 119 peserta dan bidang Fisika 93 peserta. Continue reading
Fisika FMIPA gelar Seminar Nasional Fisika (SENAFIS) Ke-II 2017
Jurusan Fisika FMIPA Universitas Jember gelar Seminar Nasional Fisika (SENAFIS) Ke-II Tahun 2017 dengan tema “Menigkatkan Kontribusi Fisika dan Aplikasinya Dalam Rangka Menuju Kemadirian IPTEK di Era Global” pada hari Jumat – Sabtu (17-18 Nopember 2017) menghadirkan Prof. Dr. Agus Rubiyanto, M.Eng.Sc. Guru Besar Optika Terpadu dan Optoelektronika yang juga Dekan Fakultas Sains ITS Surabaya, Dr. Dwa Desa Warnana, S.Si, M.Si. dari ITS Surabaya dan Febdian Rusydi, S.T., M.Sc., Ph.D. dari UNAIR Surabaya. Hari pertama gelaran SENAFIS Ke-II 2017, diadakan workshop yang berlangsung di Auditorium Fisika. Dalam sambutannya Dekan FMIPA Universitas Jember Drs. Sujito, Ph.D. yang sekaligus membuka resmi acara tersebut berpesan agar peserta workshop yang terdiri dari mahasiswa sarjana dan magister Fisika untuk sebanyak mungkin menimba ilmu dari pemateri. “Jangan hanya mengejar sertifikat untuk SKPI, tapi serap materi dari para narasumber yang berkompeten di bidangnya” jelasnya. Dekan juga berterima kasih kepada semua pemateri dan kepada penyelenggara khususnya karena SENAFIS Continue reading