Category Archives: Berita

31Aug/18

Mahasiswa Fisika Raih Juara 1 Necleon Physic Competition

Prestasi membanggakan diraih oleh duo mahasiswa Fisika Fakultas MIPA Universitas Jember yaitu Fatoni Firmansyah dan Rifang Pri Asmara  berhasil meraih Juara 1 dalam Nucleon Physic Competition di kampus Universitas Malang (UM), 22 April 2018. Tim Fatoni dan Rifang meraih Juara 1 setelah mengikuti tiga tahap dalam ajang bergengsi tersebut dan berhasil mengalahkan tim dari Universitas Malang yang berada di posisi kedua dan ketiga. Kompetisi ini diikuti oleh 50 tim peserta yang bersal dari PTN dan PTS se-Jawa Timur. Pada saat kompetisi berlangsung, Rifang dan Fatoni mengikuti tiga tahap seleksi. Tahap pertama yang merupakan seleksi ujian tulis, keduanya mendapatkan skor tertinggi dan kemudian berhasil lolos di tahap berikutnya yaitu tahap semifinal. Tahap kedua merupakan tahap percobaan semacam pratikum merakit teleskop bintang. Saat tahap keda usai, Rifang dan Fatoni diumumkan berhasil untuk mau ke babak final bersama empat peserta lainnya yang berasal dari Universitas Malang (UM) dan ITS Surabaya. Skor yang didapat oleh tim rifang dan fatoni pada babak final cukup jauh dibanding Juara II yaitu 100 poin. Prestasi yang sangat bagus. Continue reading

31Aug/18

GUEST LECTURE : Aplikasi Komputasi Fisika Bebagai Bidang Penelitian Bahan Magnetik

Program studi Fisika FIMPA Universitas Jember meyelenggarakan Guest Lucture dan Workshop dengan mendatangkan pakar yaitu Bapak Dede Djuhana, M.Si,. Ph. D. dosen fisika UI serta lulusan S3 Chungbuk National University pada Jumat (27 April 2018). “Ada beberapa solusi untuk penyelesaian kasus fisika”, penjelasan awal presentasi Bapak Dede Djuhana pada Guest Lecture yang mengambil tema “Aplikasi Komputasi Fisika Bebagai Bidang Penelitian Bahan Magnetik”. Secara garis besar dipaparkan tetang kapan, apa, mengapa dan bagaimana penggunaan aplikasi komputasi fisika dalam berbagai bidang penelitian bahan magnet dan bagaimana menarik kesimpulan dalam tampilan gambar yang diteliti. Bapak Dede Djuhana mangungkapkan bahwasanya fisika komputasi banyak diterapkan dalam berbagai bidang, salah satunya dalam bidang penelitian bahan magnetik. Penelitian bahan magnetik pada bidang komputasi dapat menggunakan software yaitu aplikasi oommf, NMAG, dan juga vamphire. Aplikasi ini dapat menunjukkan arah spin, domain-domain magnetik atau dari bahan-bahan magnetik lainnya.  Continue reading

16Apr/18

Wakil Fisika FMIPA Lolos ON MIPA-PT Nasional 2018

Rifang Pri Asmara mahasiswa Program Studi Fisika FMIPA Universitas Jember Angkatan 2015 dan Landep Ayuningtias Program Studi Kimia FMIPA Universitas Jember Angkatan 2015 bersama M. Ali Hasan (FKIP) menjadi Finalis di ajang ONMIPA-PT Tingkat Nasional Tahun 2018 mewakili Universitas Jember. Bersama dengan 256 mahasiswa (64 mahasiswa per bidang) akan mengikuti seleksi ONMIPA-PT Tingkat Nasional Tahun 2018 yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Malang pada tanggal 4-7 Mei 2018 mendatang. Mereka sebelumnya telah lolos dalam pelaksanaan ONMIPA-PT Tingkat Wilayah I-XIV (14 Kopertis wilayah/regional) yang diadakan serentak di 17 (tujuh belas) kota/kabupaten pada tanggal 21-22 Maret 2018 yang lalu. TimONMIPA-PT Universitas Jember yang masuk pada Kopertis Wilayah VII Jawa Timur dilaksanakan di Universitas PGRI Adi Buana (UNIPA) Surabaya. Pada seleksi wilayah ini diikuti sebanyak 588 mahasiswa dari Perguruan Tinggi seluruh Jawa Timur, yang terdiri dari 40 Perguruan Tinggi Swasta dan 7 Perguruan Tinggi Negeri. Bidang Matematika menduduki peringkat pertama jumlah peserta total 221 peserta, kemudian bidang Biologi 155 peserta, bidang Kimia 119 peserta dan bidang Fisika 93 peserta. Continue reading

19Jul/17

Program Studi Sarjana Fisika Raih Akreditasi A

Sertifikat BAN PT Jur Fis_001Program Studi Fisika Sarjana FMIPA Universitas Jember berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan Nomor 1852/SK/BAN-PT/Akred/VI/2017 tanggal 6 Juni 2017 meraih peringkat Akreditasi A dengan nilai 364 yang berlaku hingga 6 Juni 2022. Setelah sebelumnya pada 28-30 April 2017 dilakukan Assesment Lapang di Prodi Fisika oleh Prof. Kirbani Sri Brotopuspito (Fisika Universitas Gadjah Mada) dan Dr. Kiagus Dahlan (Fisika Institut Teknologi Bandung). “Prestasi yang membanggakan bagi FMIPA khususnya dan Universitas Jember pada umumnya, dengan kerja keras, kerja cerdas dan kerja sama civitas akademika di Prodi Fisika dan Dekanat hingga mampu meraih Akreditasi A” ungkap Dekan FMIPA dalam satu acara Pembinaan Rohani bagi seluruh civitas akademika FMIPA Universitas Jember. Beberapa program studi juga dalam waktu dekat akan melaksanakan akreditasi yaitu program studi Kimia dan Program Studi Biologi yang akan menyiapkan proses re-akreditasinya. Continue reading